Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hijab Swimming Pool Lembang - Gambar, Lokasi + Tiket Masuk

Harga tiket Tasuk Kolam Renang Floating Market Lembang

Foto: Mita Frisciilia

Hijab Swimming Pool Lembang - Saat liburan berbagai aktivitas wisata bisa dilakukan.

Di daerah Bandung, banyak sekali tempat wisata mulai dari wisata alam hingga wisata buatan.

Salah satu tempat wisata yang tak kalah ramai dikunjungi wisatawan yaitu Taman Wisata Air.

Dan tentunya yang menjadi favorit yaitu berada di kolam renang.

Menurut beberapa orang, liburan ke Taman Wisata Air khususnya kolam renang tentu sangat menyenangkan.

Selain menghibur, tentu saat berenang juga bisa menyehatkan dan membuat badan terasa segar.

Bahkan beberapa orang menjadikan berenang tak hanya sekedar buat liburan, tetapi  sebagai aktivitas rutin.

Bagi banyak orang yang tidak memiliki kolam renang pribadi di rumah, tentunya bisa mengunjungi ke tempat renang umum.

Bahkan enggak hanya tempat wisata khusus taman air saja, sekarang banyak hotel yang memfasilitasi dengan kolam renang.

Banyaknya peminat untuk melakukan aktivitas renang ini, maka saat ini banyak sekali tempat berenang di berbagai daerah.

Saat ini kebanyakan kolam renang umum pengunjungnya berbaur antara laki-laki dan perempuan.

Bagi kaum hawa, tentu akan merasa risih atau kurang pede saat berbarengan sama laki-laki.

Sehingga, banyak kaum hawa yang mengenakan jilbab enggan untuk melepas hujannya, karena masalah privasi.

Meskipun pada saat ini, banyak kolam renang yang sudah dipisah antara perempuan dan laki-laki, akan tetapi masih dalam satu ruangan.

Tetap saja untuk masalah privasi wanita nasih belum sepenuhnya terjaga.


Tentang Kolam Renang Hijab Floating Market 


Hijab Swimming Pool Kabupaten Bandung Barat Jawa Barat
Foto: Mita Frisciilia

Bagi Anda yang sedang liburan ke daerah Bandung dan ingin menikmati suasana berenang dengan privasi aman, khususnya bagi hijaber maka bisa mencoba di kolam renang.

Kolam renang ini memiliki konsep bertajuk Hijab Swimming Pool, dan jarang ada di daerah lainnya.

Tempat renang di Lembang Bandung ini banyak menjadi incaran pengunjung yang sedang berada di Bandung, khususnya bagi kaum muslimah. 

Meskipun  kolamnya bertema hijab, tetapi tak terbatas bagi muslimah berhijab saja, tapi  yang tak memakai hijab juga banyak.

Hijab Swimming Pool adalah kolam renang di Lembang dan merupakan bagian Floating Market.

Floating Market sendiri merupakan tempat rekreasi keluarga di Bandung yang sudah populer.

Tak hanya hijab swimming pool, di Floating Market ini juga menyediakan kolam renang umum dan anak-anak.

Liburan ke sini, tentu akan disuguhi dengan pemandangan bukit-bukit dan pegunungan yang memiliki Hawa sejuk.

Hijab Swimming Pool  di Lembang ini sudah ada sekitar tahun 2016.

Kolam Renang Hijab Floating Market  ini merupakan sebuah kolam renang indoor, dan desain bagi pengunjung wanita yang mengenakan hijab.

Kolam renang ini mempunyai panjang 20 meter dan lebar 7 meter, sedangkan untuk kedalamannya  sendiri mulai 1,2 hingga 1,5 meter.

Ruangan di kolam air  ini  bernuansa Islami, serta dinding ruangan di hiasi dengan lukisan bertema Islami.


Lokasi & Alamat Hijab Swimming Pool 


floating market kolam air panas

Foto: Mita Frisciilia

Lokasi Hijab Swimming Pool  berada di kawasan tempat wisata popule Floating Market Bandung.

Karena lokasinya berada di kawasan wisata populer, tentu tempat ini sangat menarik untuk di kunjungi terutama bagi kaum muslimah yang berjilbab.

Alamat Hijab Swimming Pool Floating Market, Jln. Grand Hotel No. 33E, Lembang, Kab. Bandung Barat - Jawa Barat 40391


Jam Buka & Operasional Hijab Swimming Pool

  • Senin – Jum’at  (Weekday) : 09.00 – 18.00 WIB
  • Sabtu – Minggu/Libur ( Weekend) : 08.00 – 19.00 WIB


Kontak & Nomer Telepon Hijab Swimming Pool

Bagi Anda yang berencana berkunjung ke sini dan membutuhkan informasi baik tentang harga, fasilitas atau hal lainnya bisa menghubungi kontak dibawah ini

  •  022-2787766


Harga Tiket Masuk Hijab Swimming Pool

Untuk bisa berenang di kolam renang ini pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp50.000.

Selain itu akan dikenalkan biaya masuk ke kawasan floating market sebesar Rp20.000.

Bagi pengunjung yang datang dengan membawa kendaraan pribadi juga akan dikenakan biaya parkir

  • Parkir Motor Rp.5.000,-
  • Parkir Mobil Rp.10.000,-
  • Parkir Bus Rp.20.000,-

( HTM & Parkir Kendaraan Hijab Swimming Pool bisa berubah sewaktu-waktu )


Rute Jalan Ke Hijab Swimming Pool

Rute menuju Hijab Swimming Pool sangatlah mudah, bisa menggunakan aplikasi Google Maps atau petunjuk arah yang ada.

Untuk sampai di lokasi nya bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.

Untuk kendaraan umum bisa memilih beberapa pilihan salah satunya ialah jurusan ST Hall (Stasiun Bandung) – Lembang. 

Bisa juga naik Bus rute terminal leuwipanjang – Ledeng, selanjutnya naik angkot ke arah Lembang.

Lokasi Floating Market Lembang jaraknya tak begitu jauh dari Pasar & Terminal Lembang, tidak sampai 1 kilometer.,

Bagi yang membawa kendaraan pribadi, bisa mengarahkan kendaraan anda ke arah Lembang.

Setelah memasuki kawasan Lembang, ambilah jalan mengarah ke Pasar Lembang .

Nah, jika sudah tiba di pasar Lembang Anda akan melihat petunjuk Floating Market Lembang, letaknya berada di sebelah kiri jalan.


Fasilitas Hijab Swimming Pool


Kolam Renang Muslimah Bandung

 Foto: Raldy Dhe Vega

Bisa berenang dengan nyaman dan privasi aman merupakan salah satu dampak hijaber.

Fasilitas Hijab Swimming Pool memberikan pelayanan maksimal kepada pengunjung.

Hijab Swimming Pool Bandung ini juga tersedia tempat untuk beribadah dan penyewaan baju renang.

Menurut review para pengguna kolam renang ini, dengan adanya kolam renang khusus hijaber sangat menyenangkan.

Selain tempatnya berada di kawasan wisata dan memiliki pemandangan yang bagus, kolam renang khusus hijabers ini memang belum banyak.


Tempat Wisata di Sekitar Kolam Renang Hijab Floating Market Lembang

Saat Anda mengunjungi kolam renang hijaber di Lembang ini tentu Tak akan ada ruginya.

Lokasinya yang berada di kawasan wisata Lembang tentu berdekatan dengan tempat wisata lainnya seperti:

2,9 km ===>> Farm House

5,3 km ===>> Jendela Alam

8,5 km ===>> Kampung Daun

900 m ===>> Rumah Sosis

3,5 km ===>> lokasi Taman Begonia

14 km ===>> Pine Forest Camp

1,2 km ===>> Teropong Bosccha

11 km ===>>The Lodge Maribaya

7,9 km ===>> Terminal Grafika Cikole

8,3 km ===>> Bandung Treetop Adventure

8,5 km ===>> Villa Isola

Dan lainnya


Penginapan, Resort, Villa & Hotel di sekitar Hijab Swimming Pool

Bagi Anda yang datang dari luar kota Bandung dan ingin menginap, maka disini banyak tersedia penginapan, Villa, hotel maupun Resort.

Di bawah ini adalah Penginapan, Resort, Villa & Hotel di sekitar Hijab Swimming Pool

6,2 km ===>> GH Universal Hotels

2 km ===>> Imah Seniman

7,1 km ===>> Villa Istana Bunga

4,1 km ===>> Rumah Kayu Organic

8,2 km ===>> Cikole Jayagiri Resort

3,5 km ===>> Trizara Resort

15 km ===>> Gracia Spa & Resort

4,3 km ===>> Dulang Resort & Resto

Nah sobatku semua itulah informasi mengenai Hijab Swimming Pool

Saya berharap Informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda semua terutama kaum hawa yang berhijab.

Posting Komentar untuk "Hijab Swimming Pool Lembang - Gambar, Lokasi + Tiket Masuk"